
Kudu 30/08/2024 – Komunitas Belajar Mak Gober (Media Aksi Guru Berbagi) menggelar kegiatan berbagi praktik baik dengan tema “Pengelolaan Kelas: Pemanfaatan Quizizz dalam Pembelajaran Online” di aula Sandhyakala pada tanggal 30 Agustus 2024. Acara yang dihadiri oleh 60 guru ini menjadi momentum penting untuk berbagi pengetahuan dan pengalaman dalam memanfaatkan Quizizz sebagai alat bantu pembelajaran online yang efektif.
Pembukaan acara dilakukan oleh Kepala SMK Negeri Kudu, Ibu Amiroh, S.Kom., M.Kom., yang menyampaikan harapannya agar kegiatan ini berjalan maksimal. Ibu Amiroh menekankan bahwa penggunaan Quizizz akan sangat membantu guru dan siswa berinteraksi dalam proses pembelajaran, serta memberikan efek yang positif dalam menciptakan suasana belajar yang menyenangkan dan interaktif.

Peserta Berbagi Praktik Baik
Tidak hanya sebagai pembuka, Kepala Sekolah juga turut meluncurkan Jingle Mak Gober karya salah satu pegiat Mak Gober, sebagai bentuk apresiasi dan dukungan terhadap komunitas belajar ini. Kehadiran jingle ini semakin memeriahkan suasana acara dan memberikan semangat baru bagi para guru untuk terus berbagi pengetahuan dan pengalaman dalam upaya meningkatkan kualitas pembelajaran.
Para peserta acara terlihat sangat antusias dan anteng dalam menyimak presentasi dan diskusi seputar pemanfaatan Quizizz dalam pembelajaran online. Ide, tips, dan best practice dalam penggunaan alat tersebut pun turut dibagikan secara aktif oleh para narasumber dan peserta dengan harapan dapat memberikan inspirasi dan manfaat bagi pengembangan pembelajaran di sekolah masing-masing.
Kegiatan ini menuai respon positif dan antusiasme yang tinggi dari semua peserta, yang menyatakan komitmen untuk terus mengembangkan penggunaan Quizizz pada fitur-fitur yang lebih mendalam dalam pembelajaran online. Semangat kolaborasi dan keinginan untuk terus belajar serta berbagi pengetahuan terbukti menjadi daya tarik utama dari acara ini.
Ibu Khrisna, peserta berbagi praktik baik, menyatakan dengan antusias, “Saya sangat termotivasi untuk mendalami dan mengaplikasikan Quizizz dalam kegiatan pembelajaran saya. Saya yakin alat ini akan memberikan nuansa yang menyenangkan dan interaktif dalam proses belajar mengajar.”
Dengan semangat dan antusiasme yang luar biasa, Komunitas Belajar Mak Gober berhasil menyelenggarakan acara berbagi praktik baik yang memberikan dampak positif bagi pengembangan pembelajaran online di dunia pendidikan. Semoga kegiatan ini terus memberikan inspirasi dan manfaat yang besar bagi semua guru dan siswa yang terlibat.
(admin/zen)